tkaisyiyah6candi@gmail.com     +62 895-4222-50464

Menumbuhkan Rasa Cinta Al-Qur`an Pada Anak Sejak Dini

KB-TK Aisyiyah VI Candi merupakan Lembaga yang menumbuhkan rasa cinta Al Qur’an pada anak. Dengan kesabaran mengenalkan pembiasaan membaca Al Qur’an pada anak akan menciptakan anak yang berakhlakul karimah, penuh percaya diri dan menjadi pribadi yang sesuai dengan aturan yang ada di Al Qur’an.

Bagaimana cara KB-TK Aisyiyah VI menumbuhkan rasa cinta pada Al Qur’an pada anak? Jawabannya Adalah pembiasaan yang selalu dilaksanakan diwaktu pagi hari, anak-anak dibiasakan Murojaah Al Qur’an yang di pimpin langsung oleh para guru. Anak-anak setiap hari dikenalkan ayat-ayat Al Qur’an. Setiap anak mempunyai kelebihan masing-masing. Namun untuk menumbuhkan rasa cinta pada Al Qur’an akan ada pengenalan yang menyenangkan pada setiap anak. Sehingga tiap anak mampu untuk melafazkan ayat al Qur’an dengan hati yang gembira tanpa ada paksaan. Anak diutamakan mengenal Juz 30 terlebih dahulu, karena memudahkan anak untuk mengenal Al Qur’an dan berharap bisa menghafal setiap ayat yang diajarkan.

Hal tersebut didukung juga oleh Ekstra Tahfidz yang dilaksanakan setiap hari Sabtu. Anak akan dievaluasi kemampuan hafalan oleh guru tahfidz. Dan orang tua bisa mengontrol setiap kemampuan hafalan anak melalui buku penghubung.

Kepala sekolah KB-TK Aisyiyah VI berkata “ Setiap akhir surat akan ada perlombaan Tahfidz anak, sehingga anak termotivasi untuk menjadi yang terbaik. Motivasi itulah yang akan menjadikan anak mencintai Al Qur’an. Sering murojaah dimanapun anak berada.”

Tidak hanya itu saja, setiap hari anak akan dikenalkan dengan huruf-huruf hijaiya. Mengaji dan juga dievaluasi setiap hari oleh para guru. Para guru juga menyisipkan ayat-ayat pendek pada setiap pembelajaran, sesuai dengan topik yang dipelajari oleh anak-anak.

Harapan terbesar mengenalkan Al Qur’an sejak dini Adalah agar anak mencintai Al Qur’an dengan menjaga hafalan dan membiasakan untuk mengamalkan setiap isi kandungan ayat yang dihafal. Anak yang mencintai Al Qur’an akan menjadi pribadi yang mengutamakan kebenaran pada setiap langkahnya. Membedakan kebenaran dan kebathilan. Serta menjadikan Al Qur’an sebagai landasan hidup untuk memilih sebuah Keputusan saat dewasa nanti.

Penulis : Ristia Maulah

Leave a Reply